Gebyar Bazar Ramadan Jakpus Diikuti 30 Peserta

Rabu, 05 April 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 960

Omset Pedagang Bazar Ramadhan UMKM Jakpus Capai 100 Persen

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Suku Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Jakarta Pusat menggelar Gebyar Bazar Ramadan Tahun 2023.

Di luar bazar, omzet saya biasanya Rp 300 ribu per hari

Kegiatan yang berlangsung selama empat hari, tepatnya dari 4-7 April 2023 tersebut diikuti 30 Jakpreneur dan warga. 

Kasatpel PPKUKM Kecamatan Gambir, Fairuz Lutfi mengatakan, dalam kegiatan ini totalnya ada 15 tenda bazar yang disiapkan bagi 30 Jakpreneur dan warga.

"Dari 30 peserta bazar, 20 orang di antaranya terdiri dari Jakpreneur dan 10 warga yang akan dibina menjadi Jakpreneur," ujarnya, Rabu (5/4).

Evy Avrianty (45), Jakpreneur Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat mengaku mengalami kenaikan omzet hingga 100 persen selama mengikuti bazar ini.

"Di luar bazar, omzet saya biasanya Rp 300 ribu per hari. Setelah ikut bazar selama dua hari, omzet saya per hari mencapai Rp 700 ribu atau naik 100 persen," kata pemilik produk bermerek BISANE ini.

Evy menuturkan, produk yang dijual dalam bazar ini beragam, mulai dari samosa, risoles hingga singkong Thailand. Harga tiap produk tersebut dijual seharga Rp 4 ribu-Rp 45 ribu

"Alhamdulillah selalu laris. Saya berharap kegiatan ini sering dilakukan karena ini dapat meningkatkan perekonomian kita," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Himpunan Remaja Masjid Pulau Pramuka Bakal Gelar Gebyar Ramadhan

Gebyar Ramadan akan Digelar di Pulau Pramuka

Rabu, 05 April 2023 1365

Bazar Pangan Murah di Kelurahan Joglo Diserbu Pembeli

Bazar Pangan Murah di Kantor Kelurahan Joglo Diserbu Pembeli

Selasa, 04 April 2023 1005

Bazar Takjil Ramadhan Sudin Nakertrans Jakut Disambut Antusias Warga

Bazar Takjil Ramadan di Jakut Disambut Antusias Warga

Senin, 27 Maret 2023 1993

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468502

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks