Selasa, 28 Maret 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 1599
(Foto: Tiyo Surya Sakti)
50 peserta mengikuti kegiatan pelatihan kewirausahaan pembentukan tenaga kerja mandiri bidang servis AC di Aula Kantor Suku Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Jakarta Utara.
Kepala Suku Dinas Nakertransgi Jakarta Utara, Noviar Dinaryanti mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk mendorong perkembangan usaha mandiri, mengurangi pengangguran dan menciptakan lapangan kerja sendiri.
"Kita khususkan bagi warga Jakarta Utara yang mau berwirausaha atau mencari kerja," ujarnya, Selasa (28/3).
Noviar menuturkan, pelatihan ini digelar dari 27-31 Maret 2023 sejak pukul 08.00-14.00 dengan narasumber yang ahli di bidang servis AC.
Selama mengikuti pelatihan, para peserta diharapkan bisa terus semangat dan aktif mempelajari teori dan praktik yang telah
diajarkan narasumber."Semoga pelatihan ini menjadi ladang pahala dan rezeki bagi kita semua," tandasnya.