Lima Titik Jalan di Cengkareng Timur Diaspal Ulang

Selasa, 14 Maret 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 1700

Lima Titik Jalan di  Cengkareng Timur Diaspal Ulang

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Barat melakukan pengaspalan ulang di lima titik ruas jalan di Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Pengaspalan dilakukan menindaklanjuti usulan warga yang disampaikan melalui Musrenbang tahun 2022.

Pengaspalan ini menindaklanjuti usulan warga

Kepala Sudin Bina Marga Jakarta Barat, Darwin Ali mengatakan, lima titik ruas jalan yang dilakukan pengaspalan ulang yakni Jalan Puspa I, Jalan Puspa II, Jalan Puspa III, Jalan Puspa IV, dan Jalan Puspa V di RT 11/12 dan RT 11/04.

“Pengaspalan ini menindaklanjuti usulan warga yang disampaikan melalui Musrenbang tahun 2022,” ujar Darwin Ali, Selasa (14/3).

Dikatakan Darwin, ruas jalan yang diaspal memiliki lebar 3,5 meter dengan panjang rata-rata 150 meter dan ketebalan aspal empat sentimeter. Pengerjaannya sudah dimulai sejak Sabtu (11/3) menggunakan tiga alat berat. Saat ini untuk pengaspalan di Jalan Puspa IV dan Puspa V sudah rampung dikerjakan.

“Diperkirakan pengaspalan di lima titik jalan tersebut rampung dalam minggu ini,” katanya.

Sobari (62), warga RT 11/12, Kelurahan Cengkareng Timur, berterima kasih kepada Pemkot Administrasi Jakarta Barat yang telah mengaspal ulang jalan di lingkungan permukimannya.

“Jalan di sini sudah lama tidak diaspal, khususnya di Jalan Puspa IV dan Jalan Puspa V. Alhamdulillah, sekarang setelah diaspal jalan kembali mulus sehingga terlihat lebih rapi dan tertata,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Musrenbang Kelurahan Kamal Bahas 33 Usulan

Musrenbang Kelurahan Kamal Bahas 33 Usulan

Jumat, 17 Februari 2023 3197

Pembangunan Saluran Air Jl Pendidikan Akhirnya Rampung

Perbaikan Jalan Amblas di Jatipadang Utara Ditarget Kelar Akhir Bulan Ini

Jumat, 11 November 2022 1765

 2.492 Titik Jalan Rusak di Jaksel Telah Diperbaiki

2.492 Titik Jalan Rusak di Jaksel Telah Diperbaiki

Rabu, 08 Maret 2023 1789

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468500

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307236

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285051

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283949

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282626

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks