Jalan Berlubang Depan Stasiun Ancol Diperbaiki

Jumat, 10 Maret 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 2051

Sudin Bina Marga Perbaiki Berlubang Depan Stasiun Ancol

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Utara memperbaiki lubang di Jalan Budi Mulia, tepatnya depan Stasiun Ancol, Pademangan.

Kita perbaiki untuk kenyamanan pengguna jalan

Koordinator Satgas Bina Marga Kecamatan Pademangan, Suryanto mengatakan, ada lima titik lubang yang diperbaiki di ruas jalan ini hingga sepanjang 1,5 kilometer.

"Masing-masing lubang berdiameter berbeda. Ada yang 20x30 sentimeter dan 20x500 sentimeter," ujarnya, Jumat (10/3).

Suryanto menjelaskan, perbaikan lubang jalan ini merupakan hasil monitoring Satgas Bina Marga yang melakukan penyisiran setiap hari.

Penyebab jalan berlubang diakibatkan tak kuat menahan truk bertonase yang kerap melintas ditambah tingginya curah hujan.

"Kita perbaiki untuk kenyamanan pengguna jalan dan menghindari kecelakaan," tuturnya. 

Aldi (29), warga Pademangan Barat mengaku pernah menghantam lubang jalan di lokasi saat mengendarai sepeda motor pada malam hari.

"Dengan diperbaiki, saya jadi bisa lebih merasa aman ketika melintas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas Bina Marga Perbaiki 21.244 Titik Jalan Berlubang di Jakarta

21.442 Titik Jalan Berlubang di Jakarta Sudah Diperbaiki

Jumat, 10 Maret 2023 4838

Perbaikan Lubang di Jl Raya Bekasi Cakung Dilakukan Bertahap

65 Titik Jalan Rusak di Cakung Telah Diperbaiki

Kamis, 09 Maret 2023 3640

Penanganan Jalan Longsor di Poncol

Penanganan Jalan Longsor di Poncol Rampung Pekan Depan

Jumat, 10 Maret 2023 1775

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks