Bangunan di Atas Saluran Air Dibongkar di Kebon Bawang

Jumat, 26 Juni 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 3352

Bangunan di Atas Saluran Air Dibongkar di Kebon Bawang

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Penertiban bangunan di atas saluran air menjadi program prioritas Kelurahan Kebon Bawang, Kecamatan Tanjung Priok. Dua hari, petugas PHL bersama Satpol PP Kelurahan Kebon Bawang telah membongkar empat bangunan di atas saluran hingga menghambat aliran air.

Ada warung, ada juga bangunan yang bermaterial tembok

"Ada warung, ada juga bangunan yang bermaterial tembok. Yang baru kita bongkar ada empat, di RW 9 ada 2, RW 11 ada 1, dan RW 6 ada 1 bangunan. Dibongkar karena menghambat saluran air," ujar Moch Mujakir, Lurah Kebon Bawang, Jumat (26/6).

Selain dalam rangka penegakkan Perda Ketertiban Umum, langkah tersebut juga diambil sebagai tindak lanjut atas keluhan warga. Untuk sementara, lanjut Mujakir, pihaknya mengutamakan lokasi yang memang saluran airnya tidak mengalir dengan lancar.

Pihaknya juga telah mengimbau RT dan RW setempat, agar warga yang mendirikan bangunan di atas saluran air segera membongkar sendiri bangunannya. "Kita kasih imbauan, koordinasi sama RT RW mau bongkar sendiri atau dibongkar. Penertiban bangunan di atas saluran air ini sudah menjadi program prioritas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
2 Bangunan Di Kebayoran Lama Dibongkar

2 Bangunan di Kebayoran Lama Dibongkar

Rabu, 17 Juni 2015 2798

Turap PHB Sunter Paradise Mulai Diperbaiki

Turap Saluran PHB Ambles di Papanggo Diperbaiki

Jumat, 26 Juni 2015 3480

14 Saluran PHB di Gropet Dikuras

14 Saluran PHB di Gropet Dikuras

Selasa, 23 Juni 2015 13193

90 Lapak PKL di Galur Ditertibkan

90 Lapak PKL di Galur Dibongkar

Rabu, 13 Mei 2015 3408

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks