Lahan Tidur di Pegangsaan Ditata Jadi Kawasan Unggulan

Rabu, 22 Februari 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 1393

Lahan Kosong Di Jalan Matraman Dalam III Ditata

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Kelurahan Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat menata lahan tidur milik DKI di Jalan Matraman Dalam III, RT 14/07 menjadi sebuah kawasan unggulan.

Hari ini kita mulai tata dan rapikan

Lurah Pegangsaan, Sendi Maulana Yusuf mengatakan, lahan tidur yang ditata ini memiliki luas 162 meter persegi dan berada di tengah pemukiman warga. 

"Hari ini kita mulai tata dan rapikan setelah sejak 2019 lalu tidak tersentuh," katanya, Rabu (22/2).

Ia menjelaskan, dalam penataan kawasan ini, pihaknya menggandeng Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat untuk merapikan jalan.

Kemudian Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota dan Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat untuk menanam pohon pelindung dan pohon produktif.

"Nantinya akan ada penghijauan, urban farming, kolam gizi dan saung edukasi yang diberi nama pojok warga. Ini juga hasil dari permintaan warga," ujar Sendi.

Menurut Sendi, di lahan ini rencananya juga akan dibuat mural berisi pesan edukasi agar terlihat menarik. Totalnya ada delapan PPSU yang dikerahkan dalam penataan kawasan tersebut.

"Mereka juga dibantu warga sekitar. Estimasi rampung pertengahan Maret 2023 nanti," terangnya.

Dejaki Dadang Suherman (42), warga RT 14/07, Pegangsaan mengaku senang dengan penataan kawasan yang berada tepat di depan rumahnya ini.

"Saya senang sekali lahan di depan rumah saya ditata. Sebelumnya lahan ini banyak tanaman liar," katanya. 

Ia berharap, pemanfaatan lahan ini akan berdampak positif bagi warga. Kehadiran

pohon produktif dan kolam gizi di lokasi, warga dapat belajar urban farming

"Saya dan warga berharap terus dilibatkan dalam menjaga penataan ini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Cilandak Barat Tata Kawasan Jalan Lebak Bulus I

Penataan Kawasan Jl Lebak Bulus I Ditarget Kelar Akhir Maret

Rabu, 15 Februari 2023 1799

Warga apresiasi penataan Pademangan Timur

Penataan Kawasan di RW 04 Pademangan Timur Diapresiasi Warga

Selasa, 14 Februari 2023 1740

Kawasan Pergudangan Pejagalan Dilakukan Penataan Wilayah

Kawasan Pergudangan di Pejagalan Ditata

Kamis, 09 Februari 2023 2062

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks