Musrenbang Kecamatan Gropet Terintegrasi Kelurahan Bahas 301 Usulan

Senin, 13 Februari 2023 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1727

Musrenbang Kecamatan Gropet Terintegrasi Kelurahan Bahas 301 Usulan Warga

(Foto: Folmer)

Sebanyak 301 usulan dibahas dalam pelaksanaan Musrenbang Kecamatan Grogol Petamburan terintegrasi kelurahan 2023, Senin (13/2). Usulan yang dibahas ini merupakan hasil rembuk 75 RW.

T erdiri dari 256 usulan fisik, 25 non fisik dan 20 barang

Musrenbang ini dibuka Wali Kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko dan dihadiri empat anggota DPRD DKI Jakarta, yakni Syarifudin, Nasrullah, Abdul Azis dan Yudha Permana.

Yani mengatakan, pelaksanaan Musrenbang tahun ini digelar terintegrasi dengan tingkat kelurahan agar lebih efisien dan hemat waktu.

"Pelaksanaan Musrenbang kecamatan terintegrasi kelurahan, untuk efesiensi dan efektif dari sisi waktu maupun kualitas usulan," kata Yani.

Ia berharap, pelaksanaan Musrenbang kecamatan terintergrasi kelurahan ini bisa menghasilkan usulan prioritas. Sehingga dapat menyelesaikan berbagai permasalahan yang terjadi di wilayah.  

"Diharapkan, sejumlah permasalahan dapat diselesaikan. Di antaranya genangan atau banjir, kemacetan, stunting, sanitasi lingkungan, pemberdayaan masyarakat dan sebagainya," paparnya.  

Plt Camat Grogol Petamburan (Gropet), Joko Mulyono menjelaskan, ratusan usulan yang dibahas dalam Musrenbang kecamatan ini terdiri dari 256 usulan fisik, 25 non fisik dan 20 barang

Ia memaparkan, permasalahan wilayah yang telah dilakukan upaya dan diusulkan dalam Musrenbang Kecamatan Gropet terintegrasi kelurahan tahun ini, antara lain penanganan lima genangan dan banjir yakni sepanjang Jalan Jelambar Baru Raya atau Borobudur.

Kemudian, penanganan genangan di Jalan Prof Latumenten RW 09 dan 10, Jalan Latumenten 1 RW 05, Jalan Kusuma Raya dan jalan sepanjang aliran Kali Grogol akibat pintu air keropos.

"Kami mengajukan usulan penanganan genangan atau banjir di lima lokasi dalam Musrenbang kecamatan terintegrasi kelurahan yakni pembangunan saluran baru, penghubung dan crossing, penambahan pompa portable, peninggian jalan, perbaikan pintu air," beber Joko.  

Menurut Joko, pihaknya juga mengajukan usulan pembangunan flyover atau underpass untuk mengatasi kemacetan di Jalan Satria Raya, Kelurahan Jelambar disebabkan jadwal KRL yang padat.

"Kemacetan arus lalu lintas di Jalan Satria Raya kerap terjadi khususnya pada pagi dan sore hari," paparnya.  

Ia menambahkan, pihaknya juga mengusulkan pendirian posko gabungan tiga pilar dan P3S Sudin Sosial untuk mengatasi keberadaan PPKS di sepanjang Jalan Pangeran Tubagus Angke, Kelurahan Wijaya Kusuma.

Sementara anggota DPRD DKI Jakarta, Yudha Permana, mengapresiasi terobosan dari Pemprov DKI Jakarta dalam pelaksanaan Musrenbang tingkat kecamatan yang terintegrasi kelurahan tahun ini.

"Musrenbang sebagai bentuk kolaborasi antara warga, eksekutif dan legislatif. Kami konsisten mengawal Musrenbang agar usulan warga dapat terealisasi," paparnya.

Ia menambahkan, hasil Musrenbang 2023  yang akan direalisasikan pada tahun 2024 diharapkan menyerap banyak usulan warga.

"Mudah-mudahan Musrenbang terintegrasi 2023 berjalan lancar dan bermanfaat bagi warga," tandasnya.

 

BERITA TERKAIT
Musrenbang Kecamatan & Kelurahan di Jakut Dimulai Pekan Depan

Musrenbang Kecamatan dan Kelurahan di Jakut Dimulai Pekan Depan

Jumat, 10 Februari 2023 2096

Jakpus Gelar Sosialisasi Musrenbang Kecamatan

Pemkot Jakpus Gelar Sosialisasi Musrenbang Kecamatan Terintegrasi

Kamis, 02 Februari 2023 1767

Musrenbang Kecamatan Terintegrasi Disosialisasikan di Kepulauan Seribu

Musrenbang Kecamatan Terintegrasi Disosialisasikan di Kepulauan Seribu

Rabu, 01 Februari 2023 1707

Saluran Air di Jl Pisangan Baru 2 Dikuras

Saluran Air Jl Pisangan Baru 2 Dikuras

Jumat, 27 Januari 2023 2090

Perbaikan Saluran Jl Muara Karang Timur Rampung awal Februari

Perbaikan Saluran Jl Muara Karang Timur Rampung Awal Februari

Selasa, 24 Januari 2023 1686

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks