Warga RW 08 Kayu Putih Kerja Bakti Massal Bersihkan Saluran

Selasa, 07 Februari 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1499

Warga RW 08 Kayu Putih Kerja Bakti

(Foto: Nurito)

Warga RW 08 Kelurahan Kayu Putih, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Selasa (7/2), menggelar kerja bakti massal membersihkan saluran yang ada di lingkungan mereka.

Semua lumpur dan sampah yang ada langsung dibersihkan. 

Anggota LMK RW 08 Kayu Putih, Martono mengatakan, selain untuk mencegah penyebaran penyakit demam berdarah dengue (DBD) kegiatan ini juga untuk mencegah timbulnya genangan saat musim hujan.

Dijelaskan Martono, sekitar 100 warga yang terlibat dalam kerja bakti massal ini membersihkan saluran inrit di 19 RT secara manual. Mereka menguras lumpur dan mengangkat sampah yang menyumbat saluran air di wilayahnya masing-masing. Tempat-tempat yang memungkinkan menjadi pemicu timbulnya jentik nyamuk juga dibersihkan. Khususnya yang ada di pekarangan atau lahan kosong.

"Kerja bakti ini prioritas utamanya adalah pengurasan saluran air yang ada di wilayah RW 08, "kata Martono.

Menurut dia, saluran inrit dengan lebar sekitar 39 hingga 60 sentimeter dan kedalaman 60 sentimeter ini sedimentasi lumpurnya mencapai 20 hingga 30 sentimeter.

"Semua lumpur dan sampah yang ada langsung dibersihkan. Agar saluran air dapat berfungsi normal sehingga tidak memicu timbulnya genangan saat musim hujan," ungkap Martono.

Dia juga mengapresiasi pada warga yang guyub dan kompak dalam menjaga kebersihan lingkungannya.

"Kerja bakti ini tidak hanya dilakukan di saat hari libur. Namun pada hari kerja pun warga bersedia melakukannya bersama-sama," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Kerja Bakti di Jalan Iskandar Muda

100 Personel Gabungan Kerja Bakti di Jalan Iskandar Muda

Minggu, 08 Januari 2023 1682

Warga RW 10 Lubang Buaya Perbaiki Jalan dengan Beton Cor

Warga RW 10 Lubang Buaya Perbaiki Jalan Lingkungan

Senin, 06 Februari 2023 2598

Kerjabakti Kawasan Gedung ASEAN

Pemkot Jaksel Bakal Gelar Kerja Bakti di Sekitar Gedung Sekretariat ASEAN

Sabtu, 28 Januari 2023 2103

70 Petugas Gabungan Bersihkan Lingkungan RW 02 Gelora

70 Petugas Gabungan Bersihkan Lingkungan RW 02 Gelora

Minggu, 06 November 2022 1744

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307813

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks