Empat Jalan Lingkungan di Sunter Agung Ditata Jadi Kawasan Unggulan

Kamis, 26 Januari 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1970

 Empat Jalan Lingkungan di Sunter Agung Ditata Jadi Kawasan Unggulan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Kelurahan Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, merencanakan penataan empat jalan lingkungan permukiman warga menjadi percontohan kawasan unggulan.  

Dilakukan bertahap secara bergantian

Lurah Sunter Agung, Danang Wijanarka mengatakan, empat jalan lingkungan yang masuk dalam rencana penataan itu adalah Jalan RS Paru RT 24/01, Jalan Cemara RT 08/07, Jalan Ancol Selatan II RT 08/07, serta Jalan Sunter Muara RT 18 dan RT 19 RW 05.

"Pelaksanaannya dilakukan bertahap secara bergantian," katanya, Kamis (26/1).

Menurut Danang, penataan meliputi perbaikan jalan, saluran, penerangan jalan umum (PJU) penghijauan dan beautifikasi. Pelaksanaan kegiatan bersinergi dengan unit kerja perangkat daerah (UKPD) terkait dan melibatkan stakeholder serta masyarakat.

Danang memperkirakan, pekerjaan penataan untuk satu lokasi membutuhkan waktu sekitar tiga bulan. Dalam waktu dekat, penataan segera dilakukan.

"Dalam dekat penataan lakukan, kita sedang tentukan lokasi pertama penataan. Setelah rampung satu lokasi kita pindah ke lokasi berikut," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ribuan Bibit Pohon Produktif dan Toga Jakbar

Ribuan Bibit Pohon Produktif dan Toga Sudah Didistribusikan di Jakbar

Selasa, 24 Januari 2023 1803

Pj Gub Tinjau Taman Kel. Kembangan Selatan

Tinjau Taman di Kembangan Selatan, Pj Gubernur Heru akan Tata Berbagai Titik Jadi Kawasan Unggulan

Kamis, 19 Januari 2023 1725

 Sudin Bina Marga Jaktim Tertibkan Kabel Udara di Jl Raden Inten II

Sudin Bina Marga Jaktim Tertibkan Kabel Udara di Jl Raden Inten II

Rabu, 18 Januari 2023 1800

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks