138 Warga Nikmati Layanan Vaksin Booster Ke-2 di Kantor Wali Kota Jaktim

Rabu, 25 Januari 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1539

 138 Warga Nikmati Layanan Vaksin Booster Ke-2 di Kantor Wali Kota Jaktim

(Foto: doc)

Sebanyak 138 warga, PJLP dan ASN menikmati layanan vaksinasi booster kedua COVID-19 yang digelar di Blok A Lantai Dasar Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Selasa (24/1) kemarin. Layanan ini akan dilaksanakan hingga Jumat (27/1) lusa.

Diharapkan sampai Jumat nanti jumlahnya terus bertambah

Plt Kasudin Kesehatan Jakarta Timur, Indra Setiawan mengatakan, dalam layanan di kantor wali kota  ini pihaknya mengerahkan dua tim atau 14 tenaga kesehatan. Warga usia 18 tahun ke atas dapat datang langsung untuk mendapatkan vaksinasi booster kedua, tanpa harus menunggu serifikat PeduliLindungi.

"Peminatnya cukup banyak. Hari pertama saja mencapai 138 orang. Kita harapkan sampai Jumat nanti jumlahnya terus bertambah," katanya, Rabu (25/1).

Selain di kantor wali kota, jelas Indra, layanan vaksinasi booster kedua ini juga digelar di seluruh Puskesmas kelurahan dan kecamatan di Jakarta Timur.

Disebutkan, booster ini sangat diperlukan bagi warga. Sebab walaupun saat ini PPKM sudah dicabut, namun masa pandemi belum dicabut.

"Booster ini diperlukan untuk memperkuat daya tahan tubuh agar tidak terpapar virus COVID 19. Kemudian antibodi yang ada semakin kuat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 2.000 Warga Divaksin COVID-19 di GOR Pulogadung

2.000 Warga Divaksin COVID-19 di GOR Pulogadung

Kamis, 10 Maret 2022 2833

Sudin Kesehatan Jaktim Dirikan Posko Kesehatan di Dua Terminal

Sudin Kesehatan Jaktim Dirikan Posko Kesehatan di Dua Terminal

Kamis, 22 Desember 2022 1804

Vaksinasi Booster ke 2 Digelar di Gedung DPRD DKI

Vaksinasi Booster ke-2 Digelar di Gedung DPRD DKI

Selasa, 24 Januari 2023 1846

Vaksinasi Booster Ke 2 Balaikota Diramaikan Warga

Vaksinasi Booster ke-2 di Balai Kota Diminati Warga

Selasa, 24 Januari 2023 1633

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307818

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks