Selasa, 17 Januari 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 4083
(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)
PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro terus mematangkan persiapan teknis maupun nonteknis menjelang penyelenggaraan Jakarta E-Prix 2023.
Formula E Operation (FEO) selaku penyelenggara global balap mobil listrik telah melakukan kunjungan sekaligus peninjauan langsung ke Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di kawasan Ancol, Jakarta Utara pada Jumat (13/1) lalu.
Kunjungan dipimpin langsung oleh Project Director for Jakarta E-Prix, Gemma Roura. Dalam kunjungannya, pihak FEO mengaku puas atas persiapan teknis maupun nonteknis yang sedang dilakukan oleh Jakpro.
VP Corporate Secretary PT Jakpro, Syachrial Syarif mengatakan, FEO akan berkunjung ke Jakarta secara intensif untuk berkoordinasi dengan tim lokal Jakarta E-Prix 2023 mengingat pelaksanaan Jakarta E-Prix 2023 akan berlangsung dalam beberapa bulan ke depan.
Syachrial menjelaskan, kunjungan itu sekaligus memastikan tahapan-tahapan persiapan menjelang puncak pelaksanaan yang diagendakan pada 3 dan 4 Juni 2023 sesuai dengan kalender balap musim ke-9 yang telah diunggah oleh Formula E melalui laman resminya https://www.fiaformulae.com/en/races.
Seri pertama musim ke-9 Formula E 2023 diikuti oleh 11 team dan 22 pembalap, telah selesai digelar di Kota Meksiko, Amerika Utara yang berlangsung pada Sabtu (14/1) dini hari WIB. Pembalap Avalanche Andretti, Jake Dennis berhasil memenangkan balapan.
“Sementara di tempat kedua ditempati Pascal Wehrlein (Tag Heuer Porsche), dan Lucas di Grassi (Mahindra Racing) di posisi ketiga. Selanjutnya, seri kedua akan berlangsung di Diriyah, Arab Saudi pada 27-28 Januari 2023,” ujar Syachrial, Selasa (17/1).
Syachrial menyampaikan, dengan demikian Jakpro kembali mengharapkan dukungan seluruh pihak agar perhelatan balap mobil listrik yang mengusung tema net zero emission race dengan kampanye keberlanjutan yang disorot masyarakat internasional ini dapat berjalan dengan lancar.
“Perhelatan Jakarta E-Prix 2023 sekaligus menjadikan Jakarta sejajar dengan kota-kota lainnya di belahan dunia,” ucap Syachrial.
Ketua Steering Committee (SC) Jakarta E-Prix 2022, Bambang Soesatyo mengharapkan IMI DKI, IMI Pusat bersama dengan Jakpro siap untuk menghelat Jakarta E-Prix 2023 di Juni mendatang. Bambang menegaskan perhelatan ini sepenuhnya menggunakan dana B2B bersama pihak swasta.
“Kita sepakat bahwa nanti dana yang dipakai untuk Formula E, non-APBD harus sepenuhnya swasta dan sponsor,” tandas pria yang akrab disapa Bamsoet
yang juga Ketua Umum IMI Pusat.