Selasa, 10 Januari 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1539
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Kelurahan Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara, akan membuat toilet pribadi pada 15 rumah warga, pada tahun ini.
Sekretaris Lurah Pulau Kelapa, Nuralim mengatakan, pembangunan toilet ini bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan RI guna mewujudkan program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Kepulauan Seribu Utara.
"Ini merupakan program yang didanai Kemenkes. Dengan pembangunan jamban sehat ini diharap bebas dari buang air sembarangan," katanya, Selasa (10/1).
Petugas Puskesmas Kelurahan Pulau Kelapa, Isnatami menambahkan, pembangunan jamban pribadi ini dilakukan Kelompok Kerja Masyarakat (KKM) sebagai perpanjangan tangan Kementerian Kesehatan melalui pembangunan Teknologi Tepat Guna (TTG) Sanitasi pada keluarga yang belum memiliki akses jamban sehat.
"Jumlah rumah di Kelurahan Pulau Kelapa yang belum memiliki jamban sehat totalnya ada 83 keluarga. Tahun ini baru 15 dulu," tandasnya.