Senin, 15 Juni 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 3348
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Menjelang Ramadan 1436 Hijriah, ratusan Satpol PP melakukan kerja bakti membersihkan masjid di enam kecamatan di Jakarta Utara. Kerja bakti di 18 masjid tersebut dilakukan hingga Rabu (17/6) mendatang.
18 masjid yang dibersihkan selama ini banyak digunakan warga untuk shalat tarawih, di antaranya, Masjid Ar Rohman di Kelapa Gading, Jami Nurul Ikhwan di Penjaringan, Al Hidayah di Tanjung Priok, Masjid Asyyuhada di Koja, Masjid Al Khairiyah di Cilincing dan Masjid Jami di Pademangan.
Kasatpol PP Jakarta Utara, Iyan Sophian Hadi mengatakan, kegiatan kerja bakti pembersihan masjid merupakan tindak lanjut dari arahan Walikota Jakarta Utara Rustam Effendi. Diharapkan pembersihan dapat membuat warga nyaman melaksanakan ibadah shalat tarawih berjamaah saat bulan R
amadan mendatang."Petugas Satpol PP tidak hanya membongkar bangunan yang melanggar pPerda. Seperti jelang Ramadan ini kita bersama masyarakat melakukan pembersihan masjid," ujarnya, Senin (15/6).
Pihaknya, kata Iyan, menargetkan sebanyak tiga masjid dari tiap kecamatan di Jakarta Utara dibersihkan sebelum memasuki bulan Ramadan.
"Tidak hanya masjid. Sarana ibadah lain seperti gereja dan wihara pun akan kita bersihkan," tandasnya.