Dinas Bina Marga: Lift di JPO Pinisi Rampung Diperbaiki

Sabtu, 10 Desember 2022 Reporter: Yudha Peta Ogara Editor: Toni Riyanto 2863

Lift di JPO Pinisi Rampung Diperbaiki #3

(Foto: Istimewa)

Melalui tayangan visual yang diterima Redaksi Beritajakarta.id, Kepala Dinas Bina Marga, Hari Nugroho memastikan, lift Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Pinisi di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, sudah kembali berfungsi normal.

Ada sparepart yang rusak

Hari mengatakan, laporan warga yang disampaikan melalui aplikasi JAKI dengan nomor aduan JK2212080132 dan JK2212080277 pada 8 Desember 2022 sudah dilakukan tindak lanjut dengan memperbaiki lift tersebut.

"Lift JPO Pinisi di sisi Le Meridien dan sisi Mayapada rampung diperbaiki. Lift itu sebelumnya tidak dapat berfungsi karena ada sparepart yang rusak, sudah dilakukan penggantian," ujarnya, Jumat (9/12) malam.

Hari menyampaikan terima kasih kepada warga yang telah menyampaikan laporan kerusakan lift tersebut sehingga bisa segera dilakukan perbaikan agar berfungsi normal kembali.

"Lift ini sangat penting untuk memberikan kenyamanan bagi warga, khususnya penyandang disabilitas, lansia dan ibu hamil," tandasnya.

Untuk diketahui, JPO Pinisi merupakan salah satu JPO ikonik di Jakarta. Keberadaan JPO ini sangat direspons positif warga.

Selain fungsi utama untuk penyeberangan orang, banyak warga memanfaatkan JPO ini untuk berfoto karena dilengkapi juga dengan anjungan pandang.

JPO Pinisi yang diresmikan pada 10 Maret 2022  berdesain unik karena ada dua jembatan lurus dan melengkung yang menghubungkan Jalan Jenderal Sudirman arah Blok M dan Monas. Selain itu, JPO ini sudah terintegrasi dengan Halte Transjakarta Karet. 

Menariknya, JPO ini juga dilengkapi galeri apresiasi yang didedikasikan untuk mengenang perjuangan dan pengorbanan tenaga medis dalam menangani pandemi COVID-19. 

BERITA TERKAIT
JPOS Pinisi Jadi Daya Tarik Wisata Warga Saat Libur Lebaran

JPOS Pinisi Jadi Daya Tarik Wisata Warga Saat Libur Lebaran

Rabu, 04 Mei 2022 2691

Progres Revitalisasi JPO Pasar Ular Plumpang Capai 80 Persen

Progres Revitalisasi JPO Pasar Ular Plumpang Capai 80 Persen

Kamis, 03 November 2022 2115

Dinas Parekraf Dukung Pelaksanaan Photo dan Video Content Creation Competition oleh SMAN 7 Jakarta

Dinas Parekraf Dukung Photo dan Video Content Creation Competition

Selasa, 17 Mei 2022 1584

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307838

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260983

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks