Selasa, 25 Oktober 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 1561
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
40 perusahaan dari berbagai bidang pekerjaan meramaikan kegiatan Job Fair Tahap III yang digelar Suku Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi (Nakertransgi) Jakarta Selatan di The Plaza Semanggi, Jalan Jenderal Sudirman, Setiabudi.
Kepala Suku Dinas Nakertransgi Jakarta Selatan, Fadiyah Rokhim mengatakan, hingga kini, tingkat pengangguran di wilayah ini masih cukup tinggi.
Untuk mengurangi angka tersebut, pihaknya menggelar Job Fair Tahap III selama dua hari, tepatnya sejak 25-26 Oktober 2022 mulai pukul 10.00-16.00.
"Kegiatan Job Fair kali ini diikuti 40 perusahaan dengan total 6.622 lowongan kerja," ujarnya, Selasa (25/10).
Fadiyah menuturkan, Job Fair diadakan sebagai wadah masyarakat, khususnya pencari kerja dan perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja.
Jenis lowongan kerja yang disediakan dalam Job Fair sendiri beragam mul
ai dari barista, data analis, marketing, staf administrasi, security, IT hingga apoteker."Semoga Job Fair ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin dan mengurangi angka pengangguran di Jakarta Selatan," tandasnya.