Genangan di 23 RT dan Jalan Jambore Surut

Kamis, 20 Oktober 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 1732

Genangan di 23 RT dan Jalan Jambore Surut

(Foto: doc)

Hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi di wilayah hulu dan Jakarta pada Rabu (19/10) memicu terjadinya genangan di sejumlah wilayah di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Tidak ada pengungsi

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta, Kamis (20/10) pukul 06.00 WIB, genangan yang terjadi di 11 RT di Jakarta Timur dan 12 RT di Jakarta Selatan.

Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, genangan yang sudah surut di Jakarta Timur meliputi, dua RT di Kelurahan Tengah, satu RT di Kelurahan Dukuh, satu RT di Kelurahan Balekambang, dua RT di Kelurahan Cililitan, dua RT di Kelurahan Rambutan dan tiga RT di Kelurahan Cawang.

"Untuk wilayah Jakarta Selatan pagi ini sudah tidak ada genangan. Genangan yang sempat terjadi di tiga RT di Kelurahan Jati Padang, tiga RT di Pejaten Timur dan enam RT di Kelurahan Rawajati sudah surut," ujarnya.

Isnawa menjelaskan, untuk wilayah yang masih tergenang pada pagi ini yakni, lima RT di Kelurahan Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur. Genangan disebabkan luapan air dari Kali Ciliwung.

"Genangan yang terjadi pagi ini di lima RT setara 0,016 persen dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta. Tidak ada pengungsi," terangnya.

Menurutnya, personel BPBD di lapangan bersama Organisasi Perangkat Daerah Terkait (OPD) terus bekerja mengatasi terjadinya genangan.

"Kita lakukan penanganan mulai dari penyedotan hingga pembersihan tali-tali air

Ia menambahkan, berdasarkan informasi kewaspadaan cuaca ekstrem yang dirilis BMKG untuk periode tanggal 15-21 Oktober 2022 diprediksi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di Jakarta.

"Kami meminta masyarakat untuk tetap waspada dan tenang. Jika memerlukan layanan darurat bisa menghubungi telepon 112," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Empat RT di Jakarta Masih Tergenang

Hujan Deras Picu Genangan di Empat RT

Rabu, 19 Oktober 2022 1431

Sebagian Warga Jati Padang Setuju Normalisasi Kali Pulo

Ini Harapan Warga Terkait Normalisasi Kali Pulo di Jati Padang

Rabu, 19 Oktober 2022 1914

Wali Kota Jakpus Tinjau Lokasi Rawan Banjir di Karet Tengsin

Wali Kota Jakpus Tinjau Lokasi Rawan Genangan di Karet Tengsin

Rabu, 19 Oktober 2022 1593

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks