Penyintas Kebakaran Pasar Gembrong Dapat Bantuan Paket Sembako

Kamis, 18 Agustus 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1250

HUT RI ke 77, Warga Korban Kebakaran Pasar Gembrong Terima Bantuan

(Foto: Nurito)

Warga penyintas kebakaran kawasan Pasar Gembrong, Jl Raya Basuki Rahmat RW 01 Cipinang Besar Utara (CBU), Jatinegara, Jakarta Timur, mendapatkan bantuan paket sembako.

Total ada 250 paket sembako yang kita bagikan

Penyerahan bantuan dilakukan di sela-sela perayaan peringatan HUT Kemerdekaan ke-77  RI, Rabu (17/8) petang kemarin di Rusun Cipinang Besar Utara (Cibesut).

Ketua RW 01 Cipinang Besar Utara, Maju Saiman Hutabarat mengatakan,  paket sembako ini berasal dari bantuan masyarakat yang didistribusikan secara periodik atau bertahap. 

"Total ada 250 paket sembako yang kita bagikan ke warga," tuturnya,Kamis (18/8).

Menurutnya, paket bantuan sembako yang diberikan ini berisikan beras, minyak goreng, tepung, sarden dan lainnya. Selain itu ada selimut, kain sarung serta jenis lainnya.

"Diharapkan, warga dapat merasakan kebahagiaan di hari kemerdekaan RI, meski masih tinggal sementara di rusun," ungkapnya.

Disebutkan, selain pemberian paket sembako, kegiatan perayaan HUT RI ini juga diisi dengan berbagai perlombaan menarik. Di antaranya adalah lomba, makan kerupuk, tarik tambang, balap karung dan jenis lomba lainnya. 

Seperti diketahui, warga penyintas kebakaran ini masih ditampung di Rusun Cibesut, karena hunian mereka saat ini sedang dibangun ulang oleh Baznas Basis dan Pemprov DKI Jakarta.

BERITA TERKAIT
Pembangunan Kampung Gembira Gembrong Capai 40 Persen

Progres Pembangunan Kampung Gembira Gembrong Capai 40 Persen

Selasa, 12 Juli 2022 1572

Ground Breaking Kampung Gembira Gembrong, Gubernur Anies

Groundbreaking Kampung Gembira Gembrong, Gubernur Anies Harapkan Hunian Terintegrasi dan Hadirkan Kenyamanan

Jumat, 01 Juli 2022 1958

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469039

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307820

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks