50 Peserta Ikuti Pelatihan Diversifikasi Olahan Pangan di RPTRA Borobudur

Kamis, 11 Agustus 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1626

50 Peserta Ikuti Pelatihan Diservikasi Olahan Pangan di RPTRA Borobudur

(Foto: Folmer)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan (Sudin KPKP) Jakarta Pusat menggelar pelatihan diversifikasi olahan pangan ternak di RPTRA Borobudur, Kecamatan Menteng.

Variasi penyajian ayam itu akan lebih meningkatkan nilai tambah

Kepala Sudin KPKP Jakarta Pusat, Penty Yunesi mengatakan, pihaknya menggelar pelatihan diversifikasi olahan pangan ternak bertujuan memberikan nilai tambah bagi makanan yang disajikan sehingga menumbuhkan usaha baru dalam rangka peningkatan ekonomi keluarga.

"Peserta yang mengikuti pelatihan dari dua kecamatan yakni Menteng dan Senen masing-masing sebanyak 25 orang," ujar Penty Yunesi, Kamis (11/8).

Ia memaparkan, kegiatan serupa akan digelar secara bertahap setiap pekan hingga akhir Agustus mendatang. Setiap kegiatan akan diikuti 50 peserta dari dua kecamatan yang merupakan Jakpreneur binaan Satpel KPKP kecamatan di Jakarta Pusat.

Ia menjelaskan, pelatihan diversifikasi olahan pangan ternak juga dalam rangka mendukung aksi konvergensi penurunan stunting di Jakarta Pusat, sehingga makanan yang disajikan menarik dan disukai anak-anak.

Ditambahkan Penty, narasumber yang memberikan materi dalam pelatihan dari Balai Pengkajian Penerapan Teknologi Kementerian Pertanian dan chef handal yang akan mendemokan mengolah ayam ASUH (Aman Sehat Utuh dan Halal).

"Variasi penyajian ayam itu akan lebih meningkatkan nilai tambah dan minat untuk dikonsumsi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin KPKP Jakpus Gelar Pelatihan Diservikasi Olahan Pertanian di Gambir

Sudin KPKP Jakpus Gelar Pelatihan Diservikasi Olahan Pertanian di Gambir

Selasa, 09 Agustus 2022 1480

Sambut HUT RI, Dinas KPKP Gelar Lomba Bulu Tangkis Antar UKPD

Sambut HUT RI, Dinas KPKP Gelar Lomba Bulu Tangkis Antar UKPD

Jumat, 29 Juli 2022 1651

Bimtek Propaktani, Peragi DKI Berbagi Materi Pangan Fungsional

Bimtek Propaktani, Peragi DKI Berbagi Materi Pangan Fungsional

Selasa, 09 Agustus 2022 1233

 136 HPR Divaksinasi Rabies di Ulujami

136 Ekor HPR Divaksinasi Rabies di Ulujami

Selasa, 02 Agustus 2022 1425

Pemkot Jakbar Resmikan Bedah Rumah di Kembangan

Pemkot Jakbar Serahkan Kunci Bedah Rumah di Joglo

Jumat, 29 Juli 2022 2043

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307835

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260983

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks