Kebakaran di Jalan Sawah Lio Berhasil Dipadamkan

Selasa, 26 Juli 2022 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 2217

Kebakaran di Tambora Berhasil Dipadamkan

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Sektor III Tambora, Selasa (26/7), berhasil mengatasi kebakaran rumah warga di Jalan Sawah Lio, Kelurahan Krendang, Jakarta Barat.

Api berhasil diatasi petugas satu jam setelah kejadian

Kepala Sektor III Tambora Sudin Gulkarmat Jakbar, Joko Susilo mengatakan, pihaknya mengerahkan 23 armada dengan kekuatan 115 personel untuk memadamkan api.

"Api berhasil diatasi petugas satu jam setelah kejadian," ujar Joko.

Dia mengungkapkan, pihaknya menerima laporan kejadian sekitar pukul 03.01 dari masyarakat yang datang langsung ke Pos Gulkarmat. 

Petugas tiba pukul 03.16. Api dapat dilokalisir pukul 04.00, dan pukul 04.20 sudah dalam tahap pendinginan.

"Belum diketahui penyebab kejadian dan kerugian material yang ditimbulkan. Saat ini masih dalam penyidikan kepolisian," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Korban Kebakaran Makasar Diberikan Bantuan

Warga Terdampak Kebakaran Makasar Dapat Bantuan PMI Jaktim

Sabtu, 23 Juli 2022 1310

Mesin Pengering Rambut Pemicu Kebakaran di Pulogebang_2

Kebakaran Rumah di Pulo Gebang Berhasil Dipadamkan

Sabtu, 23 Juli 2022 1731

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks