Sarang Penipuan Internasional di Penjaringan Digerebek

Selasa, 12 Mei 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 3267

 Polisi Gerebek Ruko Sarang Penipu Internasional di Penjaringan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebuah ruko yang dijadikan sarang penipuan internasional di Jl Elang Laut Boulevard, Blok D no 11-12, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara digerebek polisi, Selasa (15/5). Sebanyak 30 warga negara asing (WNA) asal Tiongkok dan Taiwan diamankan dari lokasi tersebut. 

Diduga, penipuannya ada dua modus. Pertama carding kartu kredit dan penipuan telepon yang meminta korbannya mengirimkan uang

Penggerebekan terhadap dua unit ruko tersebut berawal dari informasi warga yang resah dengan adanya aktifitas sejumlah WNA di ruko yang berkedok menjual perlengkapan bayi. Setelah dilakukan penyelidikan dan penggerebekan, barulah diketahui tempat tersebut merupakan sarang kelompok penipuan internasional.

Direktur Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Heru Pranoto mengatakan, dari keterangan para penghuni yang diamankan, diketahui keseluruhannya adalah WNA yang berasal dari RRC 20 orang dan Taiwan 10 orang. Mereka menggunakan kedua unit ruko tersebut sebagai basis operasi penipuan terhadap warga di RRC dan Taiwan.

"Diduga, penipuannya ada dua modus. Pertama carding kartu kredit dan penipuan telepon yang meminta korbannya mengirimkan uang," ujarnya, Selasa (15/5).

Dikatakan Heru, hingga saat ini belum ditemukan korban berasal dari Indonesia. Oleh karena itu, pihaknya menyerahkan para tersangka ke Imigrasi untuk mendalami Adminitrasi Keimigrasian para WNA. Selain itu, Heru mengaku akan mengkoordinasikan temuan ini dengan Kepolisian RRC.

"Dari keterangannya, mereka sudah beroperasi sekitar 3 bulan. Mereka memilih basis operasi di Indonesia untuk mengelabui saja dan kecil kemungkinan ada korbannya di Indonesia," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Jakarta Utara, Hambali Haryadinata menambahkan, pihaknya masih mendalami dokumen keimigrasian para WNA tersebut. Dari pengamatan sekilas yang dilakukan, diketahui mereka menggunakan visa kunjungan wisata.

"Dari pengamatan awal visa mereka masih berlaku. Tapi untuk pemastiannya nanti akan kita dalami," tandasnya.

BERITA TERKAIT
3 WNA Diamankan dari Apartemen di Kelapa Gading

3 WNA Diamankan dari Apartemen di Kelapa Gading

Jumat, 08 Mei 2015 6560

Banyak WNA Buka Toko, Ahok Minta Mal Dirazia

Banyak WNA Buka Toko, Ahok Minta Mal Dirazia

Jumat, 08 Mei 2015 4511

5 Negara Asing Terjaring Razia Rumah Kost Sawah Besar

Tak Miliki Dokumen, 5 WNA Diamankan

Selasa, 28 April 2015 5704

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307844

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks