Jumat, 22 Juli 2022 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 1454
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Sebanyak 18 personel Satgas Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, memperbaiki saluran air di sepanjang Jalan Aries Utama 1, RT 01/06, Kompleks Taman Aries Blok F, Meruya Utara.
Kasatpel Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Kembangan, Mulyadi mengatakan, perbaikan dilakukan lantaran kondisi saluran lama telah rusak sehingga banyak bongkahan turap yang jatuh ke dalam saluran dan menghambat aliran air. Akibatnya saat hujan air di saluran meluap dan menggenangi kawasan sekitar.
"Perbaikan sudah dikerjakan sejak 9 Juli lalu dan target rampung akhir Agustus mendatang," kata Mulyadi, Jumat (22/7).
Dia mengungkapkan, perbaikan saluran sepanjang 306 meter ini dilakukan secara manual. Nantinya di saluran ini juga dipasang beton
U-ditch ukuran 40x40 sentimeter."Kami harapkan, setelah diperbaiki tak ada lagi genangan di lokasi ini," tandasnya.