Posyandu di RW 05 Cilangkap Dibarengi Layanan Vaksin COVID 19

Selasa, 19 Juli 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1544

Posyandu di RW 05 Cilangkap Dibarengi Layanan Vaksin COVID 19

(Foto: Nurito)

Kegiatan pemeriksaan kesehatan Balita di Posyandu Sedap Malam, Jalan Swadaya V RT 002/05 Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (19/7), dibarengi dengan layanan vaksinasi COVID-19.

Warga sangat terbantu karena lokasinya dekat hunian mereka,

Kepala Seksi Kesejahtetaan Rakyat (Kesra) Kelurahan Cilangkap, Safarini menuturkan, layanan vaksinasi COVID 19 dilakukan untuk percepatan capaian di wilayah tersebut.

Dia mengungkapkan,  wilayah RW 05 Cilangkap, jumlah warga yang harus mendapatkan vaksin sebanyak 3.409 orang. Saat ini capaian vaksin dosis satu ada 2.918 atau 85,6 persen, dosis kedua ada 2.654 atau 77,9 persen dan dosis ketiga atau booster ada 1.100 atau  41,4 persen.

"Hari ini layanan vaksinasi kami barengi dengan layanan Posyandu Balita. Jadi sambil membawa Balitanya untuk mendapatkan layanan kesehatan, orangtuanya juga divaksin," papar Safa.

Untuk mendukung layanan vaksinasi ini, jelas Safa, ada delapan tenaga kesehatan  Puskesmas kelurahan dikerahkan. Mereka dibantu 15 kader PKK, dasawisma, Jumantik, FKDM, LMK dan RT/RW. Adapun jenis vaksin yang disuntikkan adalah Pfizer dan Sinovac untuk dosis 1, 2 dan 3 atau booster.

Ketua RW 05 Cilangkap, Guntur, mengapresiasi  layanan vaksinasi COVID 19 di wilayahnya. Apalagi kegiatan dibarengi dengan Posyandu Balita. Sehingga warganya bisa ikut vaksin. karena lokasinya memang berada di tengah pemukiman warga. Mereka cukup jalan kaki untuk menuju ke lokasi layanan.

"Warga sangat terbantu karena lokasinya dekat hunian mereka, sehingga  tak perlu jauh ke Puskesmas untuk vaksin," pungkas Guntur.

BERITA TERKAIT
Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 18 Juli 2022

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 18 Juli 2022

Senin, 18 Juli 2022 1204

 200 Warga Ditarget Vaksin Booster di RW 04 Pinang Ranti

Layanan Vaksinasi Booster di RW 04 Pinang Ranti Sasar 200 Warga

Kamis, 14 Juli 2022 1896

GUBERNUR ANIES APRESIASI PERAN KADER PKK [PPID]

Gelar Acara ‘Jakarta Menyapa’, Gubernur Anies Apresiasi Peran Kader PKK Dalam Menjaga Kesejahteraan Keluarga di Jakarta

Sabtu, 16 Juli 2022 1947

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469003

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307716

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284332

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260943

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196578

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks