Sudin KPKP Kepulauan Seribu Tebar 36 Ribu Benih Ikan Bandeng

Selasa, 05 Juli 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 1453

Sudin KPKP Kepulauan Seribu Tebar 36.000 Benih Ikan Bandeng

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Kepulauan Seribu melakukan penebaran benih ikan bandeng.

Semoga ini dapat bermanfaat

Kepala Sudin KPKP Kepulauan Seribu, Devi Lidaya mengatakan, 36 ribu ekor benih ikan tersebut ditebar di kolam miniatur dekat Dermaga Utama Pulau Pramuka, kolam gobah Kelurahan Pulau Untung Jawa, kolam di Pulau Lancang Kelurahan Pulau Pari dan kolam di Kelurahan Pulau Tidung.

"Kita awali di Pulau Pramuka, kemudian Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kelurahan Pulau Pari dan Kelurahan Pulau Tidung. Masing-masing setiap lokasi mendapat 9.000 ekor benih bandeng," ujar Devi, Selasa (5/7).

Menurutnya, benih ikan bandeng ini nantinya akan dikelola bersama dengan pihak kelurahan setempat. Penebaran benih bertujuan mengembangkan budi daya bandeng di Kepulauan Seribu memanfaatkan kolam yang ada di setiap kelurahan.

"Kami juga memberikan jaring dan pakan bandeng sebagai sarana dan prasara untuk mendukung budi daya," katanya.

Ditambahkan Devi, melalui budi daya ikan bandeng yang ditempatkan di titik area wisata diharapkan dapat menambah daya tarik bagi pengunjung. Wisatawan bisa memberikan pakan ikan yang sudah disiapkan oleh petugas kelurahan.

"Semoga ini dapat bermanfaat bagi masyarakat di Kepulauan Seribu dan membantu masyarakat dalam pemenuhan gizi keluarga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas KPKP Serahkan Ribuan Bibit Sayuran ke TP PKK

Dinas KPKP Serahkan Ribuan Benih Sayuran ke TP PKK DKI

Senin, 13 Juni 2022 2216

Restocking Ratusan Benih Ikan di Pulau Tidung Besar

1.485 Benih Ikan Disebar di Perairan Pulau Tidung Besar

Kamis, 09 Juni 2022 1838

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284369

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260990

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks