Warga Cengkareng Timur Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

Minggu, 26 Juni 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 1591

Warga RW 03 Cengtim Kerjabakti Bersihkan Lingkungan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Ratusan warga dibantu Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) melakukan kerja bakti di lingkungan RW 03, Cengkareng Timur, Cengkareng, Jakarta Barat.

Kita angkut sampah yang di saluran agar aliran air mengalir lancar

Ketua RW 03, Cengkareng Timur, Rustam Efendi mengatakan, aksi kerja bakti kali ini difokuskan pada pembersihan saluran di 13 RT di RW 03 serta Jalan Bangun Nusa Raya yang merupakan jalan utama.

"Kita angkut sampah yang di saluran agar aliran air mengalir lancar saat hujan. Sampah yang berserakan di jalan juga kita bersihkan," ujarnya, Minggu (26/6).

Rustam menjelaskan, selain mencegah genangan, pembersihan saluran juga dilakukan untuk mencegah kemunculan nyamuk Aedes Aegypti yang memicu penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

"Kita juga sekaligus ingin menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat," sambungnya.

Lurah Cengkareng Timur, Boy Raya Purba menuturkan, kegiatan kerja bakti bersih-bersih lingkungan ini dilakukan rutin setiap minggu. Dalam kerja bakti tersebut, pihaknya mengerahkan para personel PPSU berikut gerobak motor (germor).

"Kerja bakti ini demi menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
26 PPSU Bantu Kerjabakati Warga Tata Taman PKK di Cilangkap

26 PPSU Bantu Tata Taman PKK di Cilangkap

Kamis, 03 Maret 2022 3879

300 Petugas dan Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran di Jl Boulevard Raya

300 Petugas dan Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran di Jl Boulevard Raya

Minggu, 01 Maret 2020 2803

Laut Kepulauan Seribu Diminta Bersih dari Sampah

Pemkab Kepulauan Seribu Prioritaskan Pembersihan Pantai dan Perairan

Selasa, 10 Juli 2018 1865

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469005

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307716

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284332

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260943

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196579

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks