Sejumlah petugas gabungan terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta, Team Rescue Polda Metro Jaya dan Palang merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta melakukan evakuasi warga terdampak banjir di RT 13/RW 04, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (4/3 ). Dalam proses evakuasi ini menggunakan satu perahu dari Polda Metro Jaya untuk membantu memindahkan warga dari rumah yang sudah terendam banjir setinggi 1,5 meter akibat luapan Kali Ciliwung kiriman dari Bogor.
Selasa, 04 Maret 2025 Mochamad Tresna Suheryanto
Sejumlah petugas gabungan terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta, Team Rescue Polda Metro Jaya dan Palang merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta melakukan evakuasi warga terdampak banjir di RT 13/RW 04, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (4/3 ). Dalam proses evakuasi ini menggunakan satu perahu dari Polda Metro Jaya untuk membantu memindahkan warga dari rumah yang sudah terendam banjir setinggi 1,5 meter akibat luapan Kali Ciliwung kiriman dari Bogor.
Menggunakan tandu petugas melakukan evakuasi warga yang membutuhkan penanganan medis
Dalam proses evakuasi petugas juga membantu mengamankan sejumlah barang berharga milik warga
Proses evakuasi dilakukan karena ketinggian air sudah 1,5 meter akibat luapan Kali Ciliwung dan kiriman air dari Bogor
Salah satu petugas mengarahkan perahu yang membawa salah satu warga terdampak banjir menuju tempat yang lebih aman
Menggunakan perahu milik Polda Metro Jaya petugas gabungan mengevakuasi sejumlah anak untuk keluar dari rumahnya
Sejumlah petugas mengatur tali yang akan digunakan untuk proses evakuasi